Mengenai Saya

Foto saya
Malang, Jawa timur, Indonesia

Senin, 13 Desember 2010

Sales atau marketing, mana yang lebih penting???

Sales atau Marketing?
Mana yang lebih penting?
Siapa yang lebih berjasa?
.
Ini perdebatan klasik,
yang selalu muncul lagi,
dan muncul lagi.
Perdebatan ini
mengingatkan saya
pada sebuah cerita menarik.
.
Alkisah, …pada suatu hari yang cerah,
Di depan supermarket,
terjadi keributan pada sebuah mobil yang sedang diparkir.
.
Bagian-bagian dari sebuah mobil ribut berdebat,
mengenai siapa yang paling berjasa pada mobil itu.
.
Setir mengatakan bahwa dirinya yang paling hebat.
“Tanpa saya” demikian teriaknya,
“mobil tidak bisa dikendalikan.”
.
Roda langsung menyahut,
“Eh nanti dulu, walaupun bisa dikendalikan,
kalau saya kempes, bagaimana jalannya, hayo?”
.
Mesin yang sudah panas, bertambah panas;
“Kalau saya tidak jogging dan bergerak,
jalannya pakai apa?”
.
Mereka berdebat cukup lama.
Tidak ada yang mau mengalah.
Semua merasa paling berjasa.
Akhirnya,
konsensus dicapai.
.
Seperti di mana-mana,
harus ada yang kalah,
harus ada kambing hitamnya.
.
Akhirnya,
mereka sepakat menetapkan bahwa,
kambing eh knalpotlah yang paling sedikit jasanya.
.
Tugas knalpot terlalu sederhana.
Ia hanya menyalurkan gas buang,
yang panas, bau dan kotor.
.
Knalpot yang mendengat hal itu,
diam dan tidak membantah.
.
Namun,
dalam hatinya knalpot berkata,
“lihat saja nanti ya”.
.
Setelah kejadian di depan supermarket,
mobil tiba-tiba tidak bisa berjalan selama seminggu.
.
Knalpot yang ngambek, tidak mau bekerja.
Mobil yang tanpa knalpot tidak bisa berjalan.
.
Akhirnya …
.
Semua bagian mencapai sebuah kesadaran, bahwa
Setiap bagian pada mobil itu penting,
Setiap bagian pada mobil pasti ada gunanya.
.
Nah, sekarang …
.
Kembali ke pertanyaan diatas,
sales atau marketing,
mana yang lebih penting?
.
Saya yakin,
Anda tahu jawabannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar